Menyesuaikan diri di sebuah lingkungan mayoritas

Kembali lagi bersama saya dalam postingan yang berkaitan tentang mata kuliah ilmu sosial dasar di Universitas Gunadarma dan semoga anda tidak bosan dengan mengunjungi blog saya J.Dalam postingan saya kali ini saya akan sharing tentang menyesuaikan diri dengan ingkungan yang mayoritas.

Sebagai manusia tentunya kita harus bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya, jangankan seorang manusia, hewan dan binatang pun juga harus beradaptasi dengan lingkungannya. Bentuk penyesuaian diri sebenarnya ada banyak macamnya, namun karena ini postingan untuk mata kuliah ilmu sosial maka penyesuaian lingkungan yang saya maksud adalah penyesuaian diri terhadap lingkungan sosial yang baru.
Pada dasarnya kita hidup selalu dinamis dan berpindah pindah, tak hannya diam di tempat atapun diam di sesuatu lingkungan yang hanya itu itu saja. Kita PASTI akan berpindah dari suatu lingkungan sosial yang lama ke lingkungan sosial yang baru, dari lingkungan sosial yang satu ke lingkungan sosial yang lainnya, oleh karena itu kita harus bisa meyesuaikan diri dengan ligkungan kita yang baru agar kita tidak mengalami hambatan hambatan dalam menjalani hidup.
Penyesuaian diri dengan lingkungan sosial yang baru memang tidak begitu sulit apalagi bagi orang orang yang mudah bergaul hal itu bukan merupakan sesuatu yang sulit. Namun apa jadinya jika kita menjadi orang minoritas di lingkungan sosial yang mayoritas?? Sebagai contoh seorang yang biasa hidup di jawa tentu akan kesuitan hidup di daerah sumatera utara begitu pun sebaliknya karena masalah kendala bahasa atau yang lainnya.Tentu akan menjadi lebih sulit dalam proses penyesuaiannya bukan? Terlebih bagi orang orang yang mempunyai sifat jarang bergaul dan tertutup, tentu akan berlipat lipat kesuitannya juga.  

Lalu bagaimana solusinya?

Memang sulit untuk beradaptasi di lingkungan yang mayoritas dimana kita adalah minoritasnya. Namun kita dapat sedikti menguranginya dengan beberapa tips. Yang pertama jadilah orang yang ramah kepada siapa saja, bertegur sapa lah dengan orang orang di lingkungan baru kita. Jika memang anda tipe orang yang pendiam, minimal anda memberikan senyuman kepada orang orang di lingkungan baru anda. Yang kedua adalah hiduplah dengan siapa saja, tanpa membeda-bedakan orang orang di lingkungan baru anda namun harus tetap pintar pintar menjaga diri kita. Dan yang terakhir adalah jadilah manusia yang berguna, karena jika anda telah menjadi manusia yang berguna dan bermanfaat, anda hidup di lingkungan mana pun tidak akan mengalami kesulitan dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan sosial yang baru.

Sekian postingan saya kali ini, simpel namun semoga bermanfaat .

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »